Pernahkah
kamu melihat ikan yang bisa berjalan? Jika tidak, ayo berkenalan dengan ikan
gelodok. Gelodok adalah ikan yang bisa berjalan di daratan. Selain berenang,
yang lebih mirip seperti melompat jauh di permukaan air, gelodok juga bisa
berjalan di permukaan lumpur di kawasan hutan
mangrove. Mereka tidak berjalan dengan kakinya seperti hewan di darat. Gelodok
menggunakan sirip di tubuhnya untuk berjalan, yang masih mirip dengan melompat
jauh.
Saturday, June 8, 2019
Wednesday, June 5, 2019
Bertemu Seribu Bangau di Hutan Mangrove
Burung
bangau adalah jenis burung yang paling banyak ditemukan di hutan mangrove. Mereka
biasanya hidup di bagian terluar hutan yang langsung bertemu laut. Mereka
adalah pemakan ikan, udang dan hewan kecil lainnya. Jadi, mereka suka
bertengger di pohon yang dekat dengan laut, lalu saat mereka melihat ikan dan
udang tersebut, mereka bisa langsung terbang untuk menangkapnya.
Saturday, June 1, 2019
Kepiting Paling Manis dan koloninya!
Hewan paling terkenal di hutan mangrove
adalah kepiting mangrove. Kepiting ini berwarna kehijauan dan bercangkang
keras. Mereka membuat rumah-rumah dengan menggali tanah menggunakan capitnya di
sekitar kawasan hutan mangrove. Kepiting mengandung banyak protein apalagi saat
mereka sedang bertelur. Kepiting bisa bertelur dalam kisaran waktu enam bulan
sejak mereka lahir. Kepiting yang bertelur bisa dilihat dengan mudah. Apa kamu
tahu cara membedakan kepiting yang sedang bertelur dengan kepiting biasa?
Subscribe to:
Posts (Atom)